Mengenal Fungsi length String pada Java
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Di dalam class library String pada pemrograman Java, terdapat sebuah method bernama length(). Method ini digunakan untuk menghitung jumlah karakter, pada data/nilai dari variable yang menggunakan tipe data String, karena method length() digunakan untuk menghitung atau mengembalikan jumlah karakter, data dari method tersebut mempunyai nilai angka, jadi kalian dapat menyimpannya pada variable bertipe Integer.
Materi Lainnya Yang Direkomendasikan:
- Mengenal Fungsi equals String pada Java
- Cara Manipulasi String pada Java
- Cara Mengkonversi Tipe Data pada Java
Fungsi length String pada Java
Buka aplikasi Netbeans IDE, atau IDE sejenisnya, buat project baru serta class java, berinama class tersebut, misalnya "string_demo".
Untuk contoh berikut ini, kita akan membuat program sederhana, pada program tersebut, kita akan membuat beberapa variable, lalu akan kita hitung jumlah karakter pada variable tersebut, dengan menggunakan fungsi length(), seperti berikut ini:
Untuk contoh berikut ini, kita akan membuat program sederhana, pada program tersebut, kita akan membuat beberapa variable, lalu akan kita hitung jumlah karakter pada variable tersebut, dengan menggunakan fungsi length(), seperti berikut ini:
package WILDAN_TECHNO_ART;
public class string_demo {
public static void main(String[] args){
//Mendefinisikan Beberapa Variable
String nama = "Wildan M Athoillah";
String web = "www.wildantechnoart.net";
String cianjur = "CIANJUR JAGO";
String kata1 = "Java";
String kata2 = "Android";
//Menghitung dan Menampilkan Jumlah Karakter pada Variable
System.out.println("Jumlah Karakter Nama: "+nama.length());
System.out.println("Jumlah Karakter Web: "+web.length());
System.out.println("Jumlah Karakter Cianjur: "+cianjur.length());
System.out.println("Jumlah Karakter Kata1: "+kata1.length());
System.out.println("Jumlah Karakter Kata: "+kata2.length());
}
}
Demo:
Karena method length() mengembalikan nilai angka, jadi kalian dapat memasukannya pada variable Integer, serta menghitung jumlah karakter pada semua variable String, contohnya seperti ini:
public static void main(String[] args){
//Mendefinisikan Beberapa Variable
String nama = "Wildan M Athoillah";
String web = "www.wildantechnoart.net";
String cianjur = "CIANJUR JAGO";
String kata = "Android";
//Variable Integer untuk Menyimpan nilai Pada Jumlah Karakter String
int char_nama = nama.length();
int char_web = web.length();
int char_cianjur = cianjur.length();
int char_kata = kata.length();
//Menghitung Seluruh Karakter pada Semua Variable
int jumlah_char = char_nama + char_web + char_cianjur + char_kata;
//Menghitung dan Menampilkan Jumlah Karakter pada Variable
System.out.println("Jumlah Karakter Nama: "+char_nama);
System.out.println("Jumlah Karakter Web: "+char_web);
System.out.println("Jumlah Karakter Cianjur: "+char_cianjur);
System.out.println("Jumlah Karakter Kata1: "+char_kata);
System.out.println("Jumlah Seluruh Karakter: "+jumlah_char);
}
Demo:
Terimakasih atas kunjungannya, semoga meteri yang saya berikan bisa bermanfaat untuk kalian semua, selebihnya, mohon maaf bila ada kesalahan.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.